Kamis, 20 November 2014

Resep Getuk Pisang Lezat Mudah


Resep Cara Membuat Getuk Pisang Lezat Mudah
Olahan pisang tanduk bisa dibuat menjadi makanan yang lezat dan manis. Cara pembuatannya yang mudah menjadikan anda wajib mencoba resep berikut.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  • 500 gram pisang tanduk, kukus, haluskan
  • 125 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam
  • 60 gram tepung beras
  • 25 gram tepung sagu
  • 100 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • daun pisang untuk membungkus
Cara Pengolahan :
  • Campur pisang tanduk, gula pasir, garam, tepung beras, dan tepung sagu. Aduk rata. Tuang santan. Aduk rata.
  • Bentuk lontong diameter 4 cm. Bungkus dengan daun pisang. Sematkan dengan lidi.
  • Kukus 45 menit sampai matang. Angkat dan biarkan dingin. Potong-potong.
  • Untuk 3 gulung (12 potong)

0 komentar:

Posting Komentar